Objek dan Contoh Permasalahan Biologi

OBJEK DAN CONTOH PERMASALAHAN BIOLOGI

A. Objek Biologi Pada Tingkat Organisasi Kehidupan
  1. Tingkat molekul:jenis molekul dalam tubuh makhluk hidup adalah karbohidrat, lemak, protein, dan asam amino
  2. Tingkat sel: molekul organik membentuk organel sel kemudian membentuk sebuah sel. Sel merupakan satuan kehidupan terkecil dari makhluk hidup
  3. Tingkat jaringan: jaringan adalah kumpulan sel yang memiliki bentuksama dan melakukan fungsi tertentu. Contoh: palisade,xilem, epidermis pada tumbuhan dan tulang, saraf, limfe pada hewan
  4. Tingkat organ: organ merupakan kumpulan dari beberapa jaringan yang melakukan suatu fungsi tertentu. Contoh jantung, hati, pankreas, lambung pada hewan. Akar, batang dan daun pada tumbuhan
  5. Tingkat sistem organ: sistem organ adalah beberapa organ yang melakukan fungsi tertentu. Contohnya sistem pencernaan, sistem pernafasan, sistem peredaran darah.
  6. Tingkat individu: individu merupakan makhluk hidup tunggal. Contohnya seorang manusia, seekor sapi dan sebatang pohon mangga.
  7. Tingkat populasi: populasi adalah kumpulan individu dari satu spesies yang berinteraksi dan hidup diwilayah tertentu. Contohnya populasi semut, populasi manusia dan populasi pohon mangga.
  8. Tingkat komunitas: komunitas adalah kumpulan populasi dari berbagai spesies yang saling berinteraksi dan hidup di areal tertentu contohnya seluruh organisme disawah seperti populasi padi,serangga, ular, burung, tikus dan semut.
  9. Tingkat ekosistem: ekosistem adalah hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya.
  10. Tingkat bioma: bioma adalah ekosistem luas yang dipengaruhi iklim regional dan diklasifikasikan atas vegetasi dominan. Contoh bioma tundra, savana, taiga dan hutan hujan tropis.
  11. Tingkat biosfer: biosfer adalah lapisan bumi yang terdapat kehidupan. Bumi kita ini merupakan biosfer.

B. CONTOH PERMASALAHAN BIOLOGI
  1. Tingkat molekul: terjadinya kelainan pembentukan hemoglobin darah sehingga menyebabkan penyakit anemia bulan sabit
  2. Tingkat sel: terjadinya lisis sel darah mrah saat terinfeksi baktri atau virus
  3. Tingkat jaringan: penyakit osteoporois yang menyebabkan hilangnya massa tulang keras sehingga tulang rapuh
  4. Tingkat organ: kelainan pada organ mata seperti rabun senja
  5. Tingkat sistem organ: gangguan bernafas karena penyempitan saluran nafas pada pendrita asfiksi
  6. Tingkat individu: seorang penderita AIDS yang mengalami gangguan sistem imun dan membuatnya mudah terinfeksi penyakit
  7. Tingkat populasi: penybaran AIDS dari satu orang ke orang lain
  8. Tingkat komunitas: dampak penangkapan burrung secara liar terhadap kelestarian makhluk hidup lainnya dalam suatu rantai makanan
  9. Tingkat ekosistem: pengundulan hutan untuk perkebunan kelapa sawit mengancam habitat satwa liar
  10. Tingkat bioma: dampak kebakaran hutan hujan tropis
  11. Tingkat biosfer: dampak penipisan lapisan ozon di atmosfer terhadap kehidupan makhluk hidup di bumi.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Ciri-ciri VirusVIRUS Istilah virus berasal dari Bahasa Latin yang artinya racun.Virus adalah parasit berukuran mikroskopik yang menginfeksi sel organi… Read More...
  • Kelas- Kelas dari Eubacteria Beberapa kelas dalam Eubacteria adalah sebagai berikut. a. Kelas Azotobacteraceae Ciri-ciri yang dimiliki oleh bakteri kelas Azotoba… Read More...
  • Bentuk dan Struktur VirusBentuk dan Struktur Virus Bentuk virus bermacam-macam ada yang berbentuk batang (memanjang), berbentuk bola (bulat), berbentuk jarum, berben… Read More...
  • Eubakteria EUBACTERIA Eubakteria merupakan kelompok makhluk hidup yang sehari-hari kita kenal sebagai bakteri Bakteri berasal dari kata yunani yai… Read More...
  • Archaebacteria ARCHAEBACTERIA Archaebakteria memiliki susunanan, struktur, dan urutan asam nukleat yang berbeda dengan Eubakteria. Archaebakteria diar… Read More...

16 Responses to "Objek dan Contoh Permasalahan Biologi"

Terima kasih atas kunjungannya di blog "robi-biologi". Pertanyaan dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini.