Membran Plasma

Membran Plasma

Membran plasma mempunyai ketebalan hanya 8 nm ini berfungsi sebagai pembatas antara sel dengan lingkungan luar, dan pembatas antara organel dengan bahan sel lainnya. Selain sebagai pembatas membran plasma berfungsi :

Mengatur lalu lintas senyawa-senyawa atau ion-ion yang masuk dan keluar sel atau organel,
Sebagai reseptor (pengenal) molekul-molekul khusus ( hormon, metabolit dll), dan agensia khas seperti bakteri dan virus,
Tempat berlansungnya berbagai reaksi kimia seperti pada membran mitokondria, kloroplas, retikulum endoplasma dan lain-lain,
Sebagai reseptor perubahan lingkungan sel , seperti perubahan suhu, intensitas cahaya dan lain lain

Seperti semua membran biologis, membran plasma mnunjukkan permeabilitas selektif artinya memungkinkan beberapa zat untuk menembus membran tersebut secara lebih mudah daripada zat- zat lain.

Dengan berkembangnya peralatan dan teknik pengamatan sel yang semakin canggih, maka teori tentang struktur membran plasma yang dianut saat ini adalah teori mozaik cair (fluid mozaik). Berdasarkan teori ini dinyatakan bahwa membran plasma mempunyai struktur dwilapis (bilayers) lipid, diantara molekul-molekul lipid ini terdapat molekul-molekul protein.
model mosaik fluid untuk membran
Dwilapis lipid mempunyai permukaan luar yang bersifat hidrofilik dan bagian dalam yang bersifat hidrofobik. Satu sisi permukaan hidrofilik menghadap ke daerah sitosolik (menghadap sitoplasma) dan sisi yang lain menghadap ke permukaan ekstrasitosolik (sisi yang menghadap luar sel).
Molekul protein berinteraksi dengan molekul-molekul lipid dengan cara yang berbeda-beda. Protein ada yang menempel pada permukaan luar lipid, protein ini disebut protein perifer atau protein tepi. Selain itu ada molekul protein yang terbenam dalam lapisan lipid, protein ini disebut protein integral. Protein integral terbagi atas dua kelompok yaitu protein yang terentang mulai dari permukaan dalam sampai ke permukaan luar dwilapis lipid, protein ini disebut protein transmembran. Protein integral yang lain, sebagian molekulnya terbenam dalam dwilapis lipid dan sebagian yang lain muncul dipermukaan. Membran plasma yang sebagian besar disusun oleh lipid ini menyebabkan membran plasma tidak kaku dan bersifat fleksibel. Struktur membran plasma model mozaik cair ini dikemukakan oleh Singer dan Nicolson.

struktur terperinci membran plasma sel hewan
Selain lipid dan protein membran plasma juga mengandung karbohidrat. Karbohidrat menempel pada protein integral, perifer, dan pada molekul lipid. Jenis karbohidrat yang menempel pada membran plasma tergantung pada fungsi membran plasma tersebut. Dengan kata lain karbohidrat yang terdapat pada membran sel akan berbeda dengan karbohidrat yang terdapat pada membran mitokondria maupun membran retikulum endoplasma. Demikian juga karbohidrat pada membran sel hewan akan berbeda dengan karbohidrat pada membran sel bakteri.


Sumber: Biologi Campbell jilid 1
              Bahan ajar biologi umum, FMIPA UNP

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Membran Plasma"

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di blog "robi-biologi". Pertanyaan dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini.