Germinasi (perkecambahan) biji

Germinasi (perkecambahan) biji

Germinasi bergantung pada imbibisi, pengambilan air akibat potensial air yang rendah pada biji kering. Imbibisi air menyebabkan biji mengembang dan selaput biji merekah dan juga memicu perubahan- perubahan metabolik di dalam embrio yang membuat embrio kembali tumbuh. Setelah hidrasi, enzim- enzim mulai mencerna material- material simpanan endosperma atau kotiledon, dan nutrien- nutrien ditransfer ke bagian- bagian embrio yang sedang tumbuh.

Organ pertama yang muncul dari biji yang bergerminasi adalah radikula atau akar embrionik. Berikutnya, ujung tunas harus menembus permukaan tanah. Ada dua tipe umum germinasi (perkecambahan) biji yaitu: perkecambahan epigeal dan perkecambahan hipogeal.

1. Perkecambahan epigeal
Perkecambahan yang kotiledon dan epikotilnya terangkat kepermukaan tanah akibat dari hipokotil yang tumbuh lurus memanjang. Epikotil menumbuhkan daun- daun pertamanya, yang merupakan daun sejati, yang dibedakan dari kotiledon, atau daun lembaga. Daun sejati kemudian mengembang, menjadi hijau, dan mulai membuat makanan melalui fotosintesis. Kotiledon mengerut dan gugur dari semaian karena simpanan makanannya telah dihabiskan oleh embrio yang bergerminasi. Perkecambahan epigeal terjadi pada kacang merah, kacang hijau dan banyak tumbuhan dikotil yang lain.
Perkecambahan epigeal pada kacang merah


2. Perkecambahan hipogeal 
Perkecambahan dimana koleoptil, selubung yang membungkus dan melindungi tunas embrionik, mendorong ke atas melalui tanah dan menuju udara. Begitu koleoptil muncul di atas permukaan tanah (akibat epikotil tumbuh memanjang), pucuk daun pertama akan muncul menerobos koleoptil, biji masih tetap berada dalam tanah dan memberi suplai makanan pada kecambah yang sedang tumbuh. Perkecambahan hipogeal terjadi pada jagung, rerumpputan dan tumbuhan monokotil lainnya.
Perkecambahan hipogeal pada jagung



Secara ringkas, perbedaan antara perkecambahan epigeal dan hipogeal terlihat pada tabel berikut ini:

Sumber: Biologi Campbell Jilid 2

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Germinasi (perkecambahan) biji"

  1. Thank's bapak robi. Novi suka banget blog bapak. padat dan jelas.

    ReplyDelete
  2. Terimaksih penjelasan ini sangat membantu

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungannya di blog "robi-biologi". Pertanyaan dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini.