Mitokondria: Pengubahan (konversi) energi kimia

MITOKONDRIA

Mitokondria ditemukan pada hampir semua sel eukariot. Beberapa sel memiliki satu mitokondria besar, namun lebih sering sel memiliki ratusan atau bahkan ribuan mitokondria. Jumlah tersebut berkorelasi dengan tingkat aktivitas metabolisme sel. Sel-sel yang aktif seperti sel pada jaringan otot mempunyai banyak mitokondria.

Mitokondria memiliki panjang kira- kira 1-10 µm. Di dalam sel hidup, mitokondria bergerak kesana kemari, berubah bentuk, dan berfusi atau membelah menjadi dua.

Mitokondria merupakan tempat respirasi selular, proses metabolik yang menghasilkan ATP dengan cara mengambil energi dari gula, lemak, dan bahan bakar lain dengan bantuan oksigen.

Mitokondria diselubungi oleh dua membran yang merupakan lapisan-ganda fosfolipid dengan sekumpulan unik protein yang tertanam di dalamnya. Protein pada membran mitokondria bukan dibuat oleh ribosom yang terikat ke RE, melainkan dibuat oleh ribosom bebas dalam sitosol dan ribosom yang terkandung dalam organel- organel ini sendiri. Organel ini juga mengandung sejumlah kecil DNA. DNA inilah yang memprogram sintesis protein yang dibuat di ribosom organel. Kedua membran dari mitokondria tersebut adalah:
  1. Membran luar, berstruktur mulus dan elastis.
  2. Membran dalam, berlipat- lipat, dengan pelipatan ke dalam yang disebut krista. Membran dalam membagi mitokondria menjadi dua kompartemen internal, yaitu:
  • Ruang antar membran, wilayah sempit diantara membran dalam dan membran luar.
  • Matriks mitokondria, diselubungi oleh membran dalam.
Matriks ini banyak mengandung enzim yang berbeda, serta DNA mitokondria dan ribosom. Enzim- enzim dalam matriks mengkatalisis beberapa langkah respirasi selular. Protein- protein lain berfungsi dalam respirasi, termasuk enzim yang membuat ATP, tertanam dalam membran dalam.

Sebagai permukaan yang berlipat- lipat, krista memberikan luas permukaan yang amat besar kepada membran mitokondria, sehingga meningkatkan produktivitas respirasi selular.

Mitokondria, tempat respirasi selular

Sumber: Biologi Campbell Jilid 1

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mitokondria: Pengubahan (konversi) energi kimia"

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di blog "robi-biologi". Pertanyaan dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini.